Senin, 02 Mei 2016

Tingkatkan Kualitas Diri Dalam Berlembaga Melalui Up Grading

Mengarungi bahtera kepengurusan dalam suatu lembaga pada dasarnya merupakan sebuah aktualisasi diri bagi setiap insan yang tergabung didalamnya untuk dapat mengerahkan seluruh jiwa, raga, waktu, tenaga bahkan nyawanya (jikalau memang hal tersebut dibutuhkan). Tujuannya hanya satu, mempertahankan eksistensi lembaga, memuliakan citranya hingga membawanya kepada perubahan yang tentu saja harus lebih baik dari sebelumnya, jika tak ingin merugi apalagi celaka. 

Namun, tak dapat dinafikkan bahwa cita-cita luhur tersebut hanya dapat diwujudkan oleh jiwa-jiwa yang terlatih juga berkompeten, bukan hanya dibidangnya. Lebih dari dari itu, pengurus lembaga sudah sepatutnya memiliki kemampuan lebih dan wawasan yang luas.  Tidak sekadar tahu, mereka harus paham dan mampu mempertanggungjawabkan apa yang mereka ketahui. Artinya pengurus tidak boleh menjadikan kepalanya hanya sebatas perpustakaan ilmu, lebih dari itu, Ilmu yang dimiliki harus diaplikasikan, agar bisa menjadi pribadi yang berguna bagi sesama. Bukankah sebaik-baik manusia adalah mereka yang berguna bagi orang lain ?  

Oleh karena itu, sebagaimana lembaga lembaga pada umumnhya, IMPS Koperti UNM akan mengadakan Up grading untuk seluruh pengurusnya, tanpa terkecuali. Mengenai konsep dasar pelaksanaan kegiatan, sudah dibicarakan dalam rapat perdana, pada hari ini, Senin (02/05). Hasil rapat hanya memberikan gambaran kasar, yang pasti kegiatan tersebut akan dilaksanakan pekan depan, Jumat-Minggu (13-15/05) ditempat yang masih belum ditentukan. (*)

#Salam IMPS ! Belajar, Berjuang, Bertaqwa !



3 komentar:

  1. Luar biasa dinda.. Teruslah berkarya.. Jdkan IMPS sebagai aktualisasi pemikiran dan karya kalian...

    BalasHapus
  2. Teruslah belajar, berjuang, bertakwa

    BalasHapus
  3. Teruslah belajar, berjuang, bertakwa

    BalasHapus